Liga Europa

Bermain di kandang, As Roma menang telak dengan skor 3-0 melawan Shakhtar Donetsk

Liga Europa – Duel Roma vs Shakhtar di leg pertama babak 16 besar Liga Europa digelar di Stadion Olimpico, Jumat (12/3/2021) dini hari WIB. Roma unggul 1-0 pada babak pertama berkat gol Lorenzo Pellegrini di menit ke-23.

Di paruh kedua, Roma yang menciptakan sejumlah peluang baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-73 lewat sepakan Stephan El Shaarawy. Gianluca Mancini kemudian memantapkan kemenangan Roma lewat gol sundulannya empat menit kemudian.

Hasil ini jadi modal positif bagi I Lupi untuk menjalani pertandingan leg kedua di markas Shakhtar. Laga leg kedua akan dimainkan di NSC Olimpiyskiy Stadium pada 18 Maret.

Gol! Roma akhirnya menambah keunggulan pada menit ke-73. Dari serangan balik, El Shaarawy menggiring bola dari lapangan tengah hingga ke kotak penalti Shakhtar. Dia melewati bek-bek Shakhtar sebelum menaklukkan Trubin dengan mengangkat bola.

El Shaarawy mendapat peluang untuk kembali bikin gol. Tapi sepakan lob-nya ditepis oleh Trubin dan hanya menghasilkan sepak pojoko untuk Roma.

Dari sepak pojok itu, Roma kembali membobol gawang Shakhtar. Kali ini giliran Gianluca Mancini yang mencatatkan namanya di papan skor. Dia menanduk bola tendangan sudut Pellegrini untuk memantapkan kemenangan Roma.

Susunan Pemain

Roma: Pau Lopez; Mancini, Cristante, Kumbulla; Karsdorp, Diawara (Ibanez 79), Villar, Spinazzola (Bruno Peres 79); Pellegrini (Perez 78), Pedro (El Shaarawy 61); Mkhitaryan (Borja Mayoral 35)

Shakhtar Donetsk: Trubin; Dodo, Vitao, Matviyenko, Ismaily; Marlos (Marcos Antonio 88), Maycon, Alan Patrick (Solomon 79); Tete (Konoplyanka 88), Junior Moraes (Dentinho 76), Taison (Sudakov 79)