Categories: Liga Champions

Chiesa tampil gemilang pada duel lawan Porto pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions

Liga Champions – Agregat akhir menunjukkan skor imbang 4-4, mengingat Porto menang 2-1 di leg pertama yang digelar di Estadio Do Dragao. Namun Porto lolos karena mengantongi dua gol tandang, sementara Juventus hanya satu saja.

Kegagalan Juventus tidak lepas dari performa di bawah standar para pemain kuncinya, Cristiano Ronaldo salah satunya. Walau Federico Chiesa tampil bagus dengan dua golnya, tetapi itu tidak cukup untuk membawa Si Nyonya Tua terus melaju.

Szczesny membuat lima penyelamatan sepanjang laga. Dari sisi statistik, performa eks kiper Arsenal itu tidak cukup buruk. Namun, gol pada menit ke-115 membuat Szczesny layak untuk mendapat rapor merah atas performanya pada duel lawan Porto.

Alex Sandro memberi dukungan yang bagus untuk Federico Chiesa yang ada di depannya. Dia juga cukup sigap ketika harus turun dengan cepat guna mengantisipasi serangan balik Porto. Sandro banyak memenangkan duel satu lawan satu.

Namun, kebobolan dua gol yang dirasakan Juventus membuat Sandro harus menelan pil pahit pada duel ini.

Bonucci kesulitan meladeni cepatnya serangan balik Porto. Dia punya kontribusi yang bagus saat menyerang, tetapi itu bukan tugas utama Bonucci. Lebih dari itu, Bonucci gagal mengangkat mental para pemain.

Bonucci ditarik keluar pada menit ke-75.

Demiral kesulitan meladeni permainan Porto yang mengandalkan duel fisik dan udara. Demiral juga membuat kesalahan yang berujung pada hukuman penalti untuk Juventus. Sebuah momen yang sangat krusial bagi Juventus.

Cuadrado menjadi pusat serangan Juventus. Dia bermain agresif di sisi kanan. Cuadrado sangat aktif melepas umpan crossing, 32 kali! Cuadrado juga membuat tiga peluang emas. Namun, rekan satu timnya tidak cukup tajam.

Cuadrado membuat satu assist dan satu peluangnya mengenai tiang gawang. Cuadrado layak mendapat kredit atas performa apiknya.

Arthur tidak bermain buruk pada laga ini. Pemain asal Brasil itu mampu mengalirkan bola dengan baik dan menjaga ritme. Akan tetapi, dia tidak cukup tajam ketika harus melepas umpan ke area kotak penalti lawan.

Arthur ditarik keluar pada menit ke-102.

Rabiot bekerja sangat keras. Berulang kali dia berusaha menembus pertahanan Porto. Rabiot kemudian mencetak satu gol lewat sundulan kepalanya pada menit 117. Gol yang bagus tetapi belum cukup untuk Juventus.

Rabiot menjadi mesin penggerak lini tengah Juventus pada duel lawan Porto.

Chiesa tampil gemilang pada duel lawan Porto. Dia sempat memberi harapan bagi Juventus untuk lolos ke perempat final. Chiesa mencetak dua gol dari empat shots yang dilepaskan.

Chiesa juga mendapa satu peluang emas yang menerpa tiang gawang. Performa yang solid dari Chiesa, tetapi tidak dari rekan satu timnya yang lain.

Andrea Pirlo berharap banyak pada Ramsey pada duel ini. Akan tetapi, pemain asal Wales itu justru melempem. Umpan-umpan tajam yang biasanya dilepaskan tidak nampak.

Ramsey kemudian harus ditarik keluar pada menit ke-75.

Ronaldo kehilangan tuahnya di Liga Champions. Ronaldo tidak berdaya menghadapi rekan satu timnya di timnas Portugal, Pepe. Ronaldo gagal menyelamatkan Juventus lagi.

Ronaldo sebenarnya melepas lima shots, tetapi hanya dua yang tepat sasaran. Ronaldo gagal menjadi pemain yang membahayakan bagi barisan belakang Porto.

Cak Taqim

Share
Published by
Cak Taqim
Tags: Chiesa

Recent Posts

Prediksi Tottenham Hotspur vs Brentford 06 Januari 2021

Sepakbola.id, Prediksi Tottenham Hotspur vs Brentford 06 Januari 2021 - Tottenham Hotspur vs Brentford dalam…

16 hours ago

Prediksi Southampton vs Liverpool 05 Januari 2020

Sepakbola.id, Prediksi Southampton vs Liverpool 05 Januari 2020 - Southampton vs Liverpool dalam lanjutan Liga…

1 day ago

Performa Apik Ac Milan Membuat Nama Stefano Pioli Mendapat Banyak Pujian

Liga Italia - Performa apik Milan membuat nama Stefano Pioli mendapat banyak pujian. Andrea Pirlo…

2 days ago

Chelsea Dikabarkan Akan Segera Pecat Frank Lampard

Liga Inggris - Direksi Chelsea mulai kehabisan kesabaran pada sang manajer, Frank Lampard. Saat ini,…

2 days ago

Juventus Dihantui Kekalahan dari Fiorentina Saat Duel dengan Udinese

Liga Italia - Juventus sempat terbayang-bayang kekalahan memalukan dari Fiorentina saat menjamu Udinese. Pada akhirnya,…

3 days ago

Stefano Pioli Berdecak Kagum dengan Mantapnya Lini Belakang Rossoneri

Liga Italia - AC Milan berhasil mengalahkan Benevento 2-0 meski kalah jumlah pemain selama sekitar…

3 days ago

This website uses cookies.