MotoGP

Dovizioso Diprediksi Bakal Merindukan Ducati

MotoGP | Sepakbola.id – Michele Pirro pembalap penguji dari Ducati memberikan prediksi bahwa mantan ridernya Andrea Dovizioso bakal merindukan si merah. Pirro sendiri percaya Dovi tidak akan pernah tampil hebat tanpa bantuan dari Ducati. Sebagaimana diketahui, masa depan Dovizioso bersama Tim Ducati memang sudah terjawab. Ya, The Little Dragon –julukan Dovizioso– telah memilih untuk tidak menambah durasi kontraknya bersama Tim Ducati yang bakal kadaluwarsa pada akhir tahun ini.

Keputusan Dovizioso meninggalkan Tim Ducati sendiri memang mengejutkan banyak pihak. Terlebih Dovizioso sendiri memang berstatus sebagai pembalap utama Tim Ducati dalam beberapa musim terakhir.

Dovizioso sendiri sempat diisukan bakal melanjutkan kariernya bersama Tim Aprilia Gresini atau menjadi test rider. Akan tetapi sejumlah tawaran yang datang ditampik oleh Dovizioso, dan ia pun lebih memilih untuk vakum di MotoGP 2021.

Banyak yang menilai keputusan Tim Ducati gagal meyakinkan Dovizioso bertahan bakal menjadi kesalahan terbesar mereka. Terlebih tidak ada pembalap Tim Ducati yang mampu menyaingi Marc Marquez selain Dovizioso di MotoGP.

Akan tetapi pandangan berbeda justru diutarakan oleh Pirro terkait perihal tersebut. Ya, Pirro justru berpendapat bahwa Dovizioso bisa tampil begitu mengesankan dalam beberapa musim terakhir di MotoGP, lantaran mendapatkan bantuan luar biasa dari para mekanik Tim Ducati.

“Saya kecewa kerja sama yang panjang ini harus berakhir. Dovi kesulitan dari biasanya sepanjang kejuaraan dunia musim 2020 dibanding tahun-tahun sebelumnya,” jelas Pirro, sebagaimana dilaporkan oleh Tuttomotoriweb, Rabu (27/1/2021).

“Saya sedih untuk Dovi, mengingat kami adalah kawan. Tapi jelas ada situasi di mana Gigi (Dall’Igna) mengambil satu arah, dan Dovi menuju arah lainnya. Menurut saya, Dovi-lah yang bakal merindukan Ducati,” sambungnya.

“Jujur saja, saya tak pernah membayangkan ia akan menunjukkan perkembangan besar selama empat tahun terakhir. Saya angkat topi atas kerja kerasnya dan dedikasi yang ia kerahkan pada proyek kami. Tapi saya rasa, tanpa Ducati, bakal lebih sulit bagi Dovi mencapai level itu.”

“Saya mengatakan ini karena Ducati keluarga kedua Dovi. Mungkin ia tak mengakuinya, namun kami telah melakukan banyak hal untuknya, menciptakan lingkungan baik agar ia bisa mengeluarkan semua potensi motor kami,” tuntas pembalap berusia 34 tahun tersebut.

https://www.sepakbola.id/11499873/begini-respon-dovizioso-yang-masih-diisukan-bakal-ke-repsol-honda.html

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *