MotoGP

Fabio Quartararo Alami Masalah Mesin Di MotoGP Austria

Berita MotoGP – Performa Gemilang Fabio Quartararo di awal balapan Motogp 2020 kemarin tidak terlihat ketika race di GP Austria MInggu kemarin. Quartararo cuman bisa finish di urutan ke -8, ada apa dengan motormu ?

Di Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020), Quartararo gagal menampilkan performa terbaiknya. Start dari posisi ketiga, ia malah melebar keluar lintasan di lap ke-6, membuat posisinya melorot hingga urutan terakhir.

Dalam perjalanannya, ia perlahan terus naik hingga akhirnya bisa finish kedelapan. Namun hasil ini lebih buruk dari pekan sebelumnya di MotoGP Ceko, di mana ia finis di urutan ketujuh.

Pekan lalu, Quartararo mengaku ada masalah pada ban belakangnya. Kini, masalah rem yang menghinggapi motor pebalap Petronas Yamaha SRT itu.

“Hari ini benar-benar sulit karena saya memiliki masalah rem yang serius, baik di bagian pertama maupun bagian kedua balapan (setelah red flag),” ujar Quartararo, dikutip dari GPOne.

“Di balapan pertama saya melaju menuju tikungan 4, tapi rem saya bermasalah, itu sangat berbahaya. Lalu setelah balapan dimulai lagi, hal sama terulang lagi.”

“Saya mencoba melakukan yang terbaik dan dalam beberapa momen saya bisa memperbaiki posisi saya, tapi kepercayaan diri saya terhadap motor ini tak begitu bagus hari ini, dan ini memalukan karena saya tak boleh kehilangan poin seperti ini.”

“Saat ini, prioritas saya untuk balapan selanjutnya adalah mencari solusi atas masalah rem ini, yang benar-benar mengkhawatirkan. Kalau saya tak bisa mengerem sesuai keinginan saya, maka saya tak bisa membalap dengan gaya saya sendiri,” sambung Quartararo.

Hasil ini membuat persaingan di klasemen pebalap MotoGP 2020 kian sengit. Quartararo memang masih memimpin klasemen dengan 67 poin, tapi ia mulai didekati Andrea Dovizioso, sang pemenang MotoGP Austria 2020, yang mengoleksi 56 poin.

Maverick Vinales melorot ke urutan ketiga dengan 48 poin, disusul Brad Binder dengan 41 poin di urutan keempat klasemen sementara. Quartararo mengakui bahwa Dovizioso adalah pesaing terberatnya sejauh ini.

“Ya, saya pikir begitu. Memang masih ada Vinales tapi Dovizioso lebih berpengalaman. Dia tahu bagaimana harus bersikap di momen-momen seperti ini, dan dia sangat kuat di lap-lap terakhir,” ujar Fabio Quartararo.

“Motor Ducati punya kecepatan bagus dan sulit untuk menyalipnya, sedangkan motor saya dan Vinales kurang lebih mirip dan terkadang mengalami masalah yang sama,” jelas rider 21 tahun itu soal persaingannya dengan Dovizioso.

Selanjutnya, seri kelima MotoGP 2020 akan digelar kembali di Red Bull Ring, Minggu (23/8), dengan nama MotoGP Styria.

https://www.sepakbola.id/21201294/klasemen-sementara-motogp-setelah-race-di-austria-2020.html

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar

Recent Posts

Hasil Pertandingan Southampton Vs Liverpool: The Reds Menyerah 0-1

Liga Inggris - Liverpool menelan kekalahan keduanya di Liga Inggris musim ini kala bertandang ke…

7 hours ago

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

14 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

15 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

17 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

17 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

17 hours ago

This website uses cookies.