Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth : Setan Merah Masuk 4 Besar

Sepakbola.id, Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth   Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth dalam lanjutan Liga Inggris malam ini Sabtu 04 Juli 2020 berakhir dengan skor 5-2 untuk Setan Merah.

Tambahan tiga angka tim asuhan pelatih Ole Gunnar Solksjaer ini menggeser Chelsea di posisi 4 dengan 55 poin dari 33 pertandingan. Chelsea dengan 54 poin turun ke posisi 5 klasmen sementara namun baru memainkan 32 pertandingan. Chelsea akan berhadapan dengan Watford pada Minggu dini hari WIB, 5 Juli 2020. 

Kembali ke pertandingan MU vs AFC Bournemouth. Tim tuan rumah dikejutkan oleh gol Junior Stanislas di menit 16 melalui aksi individu yang menawan. 20 menit pertama sebetulnya tuan rumah menguasai permainan dengan penguasaan bola 61 persen berbanding 39 persen.

Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth : Setan Merah Masuk 4 Besar

Hanya saja, sedikit kesalahan yang dibuat bek Victor Lindelof yang tak mampu menghalau bola lawan dimanfaatkan Stanislas dengan sempurna. 

Usai gol Stanislas, serangan tim tuan rumah semakin gencar. Aksi jendral lapangan tengah Bruno Fernandes mengacak-acak pertahanan lawan akhirnya membuahkan hasil.

Pemain muda MU, Mason Greenwood berhasil memaksimalkan umpan silang Fernandes menjadi gol di menit ke 29. 

Menit ke-33 serangan MU yang dibangun Luke Shaw dilanjutkan umpan ke arah jantung pertahanan Bournemouth berbuah penalti. Tandukan penyerang MU Anthony Martial mengenai tangan bek tim tamu, Adam Smith. Tim tamu sempat protes dengan keputusan wasit yang kemudian menggunakan teknologi VAR. Hasilnya tetap penalti untuk tim tuan rumah.

Penyerang Marcus Rashford sukses membuat gol dari titik putih dan menjadikan tim tuan rumah unggul 2-1. 

Memasuki menit ke-40, tim tuan rumah semakin menguasai jalannya pertandingan dengan penguasaan bola 73 persen berbanding 27 persen. 

Memasuki injury times di babak pertama, MU menambah gol melalui Martial yang mendapatkan sodoran bola dari Fernandes. Bola tendangan penyerang asal Prancis dari luar kotak penalti tak mampu ditangkap penjaga gawang lawan, Aaron Ramsdale. Skor 3-1 di babak pertama untuk tuan rumah. 

Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth : Setan Merah Masuk 4 Besar

Solksjaer menarik Lindeloft di awal babak kedua, menggantinya dengan Eric Bailly. Sedangkan tim tamu memasukkan Arnout Danjuma menggantikan David Brooks. 

Baru semenit masuk lapangan, Bailly menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang. Hasilnya, penalti untuk lawan yang sukses dieksekusi oleh Joshua KIng. Kedudukan 3-2 di menit ke 47. 

Usai gol itu, serangan MU semakin bertubi-tubi ke gawang lawan. Menit ke-54, Greenwood kembali mencetak gol usai mendapatkan umpan matang dari Nemanja Matic. Skor 4-2. Tiga menit berselang, giliran Fernandes yang membobol gawang lawan. Manchester United vs Bournemouth berakhir dengan skor 5-2 untuk keunggulan tuan rumah.

Susunan pemain:

Manchester United: David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof (Eric Bailly), Harry Maguire, Luke Shaw; Paul Pogba, Nemanja Matic (Fred); Mason Greenwood (Daniel James), Bruno Fernandes, Marcus Rashford (Odion Ighalo); Anthony Martial (Juan Mata)
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Bournemouth: Aaron Ramsdale; Adam Smith (Jack Stacey), Nathan Ake, Lloyd Kelly, Diego Rico Salguero; David Brooks (Arnaud Danjuma), Lewis Cook (Harry Wilson), Jefferson Lerma, Junior Stanislas (Dan Gosling); Joshua King, Dominic Solanke (Philip Billing)
Pelatih: Eddie Howe

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *