Liga Champions

Julian Nagelsmann Tak Gentar Jika Harus Lawan Juventus Atau Real Madrid

Liga Champions | Sepakbola.id – – Pengundian Babak 16 Besar Liga Champions 2020-2021 sebentar lagi berlangsung, Julian Nagelsmann pelatih dari RB Leipzig mengatakan tak takut jika timnya harus bertemu dengan tim besar seperti Juventus Atau Real Madrid. Klub yang baru terbentuk pada 2009 itu mencatatkan prestasi spesial pada Liga Champions 2019-2020. Untuk pertama kalinya, RB Leipzig berhasil melangkah hingga babak semifinal. Sayangnya, mereka harus takluk di tangan Paris Saint-Germain (PSG).

Kini, RB Leipzig punya peluang mengulangi catatan serupa. Die Roten Bullen sukses melaju ke babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 sebagai runner-up Grup H. Hebatnya lagi, mereka sukses menyingkirkan Manchester United yang lebih punya sejarah di kompetisi tersebut.

Berstatus sebagai peringkat dua di grup, RB Leipzig berpotensi berjumpa lawan tangguh di babak berikutnya. Julian Nagelsmann langsung menyebut dua lawan yang ingin dijumpai, yakni Juventus dan Real Madrid.

“Soal kemungkinan lawan, saya memilih Real Madrid dan Juventus. Keduanya punya lagu tema yang bagus, jadi saya ingin bertemu salah satu dari kedua tim itu,” ujar Julian Nagelsmann, dikutip dari Marca, Senin (14/12/2020).

Baca Juga : Los Blancos Melaju ke Babak 16 Besar Liga Champions 2020

“Saya bisa menyanyikan lagu kedua klub itu, sekali pun tidak dalam bahasa Spanyol atau Italia yang sempurna,” imbuh arsitek tim berkebangsaan Jerman itu.

Keinginan Julian Nagelsmann itu memang cukup berani. Lagipula, pelatih berusia 33 tahun itu punya kebiasaan unik, yakni senang mendengarkan lagu tema calon lawannya di semua kompetisi.

Dari daftar kesebelasan yang lolos, keinginan Julian Nagelsmann jelas mungkin saja terwujud. Sebab, ada lima lawan yang berpotensi dihadapi oleh RB Leipzig yang berstatus sebagai juara grup.

Kelima kesebelasan itu adalah Chelsea, Juventus, Liverpool, Manchester City, dan Real Madrid. Menariknya, dari lima kesebelasan itu, RB Leipzig tidak memiliki rekor pertemuan. Maka, sulit untuk ditakar peluang Angelino dan kawan-kawan untuk lolos dari sergapan lawan.

Undian babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 akan dilangsungkan di Nyon, Swiss, pada Senin (14/12/2020) mulai pukul 18.00 WIB. Sesuai jadwal, leg I akan dilangsungkan pada 17-18 dan 24-25 Februari 2021. Sedangkan leg kedua dijadwalkan pada 10-11 serta 17-18 Maret 2021.

 

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar
Tags: RB Leipzig

Recent Posts

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

14 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

14 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

16 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

16 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

16 hours ago

Borussia Dortmund Tunjukkan Kelasnya Dengan Gilas Club Brugge 3-0

SEPAKBOLA.id - Jamie Gittens mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Club Brugge di Liga…

16 hours ago

This website uses cookies.