MotoGP

Kepergian Brivio Dari Suzuki, Alex Rins Pikir Itu Cuma Candaan Belaka

MotoGP | Sepakbola.id – Alex Rins, rider Suzuki Ecstar memang tak menyangkan bahwa kepergian Davide Brivio benar – benar terjadi. Rins mengira kepergian Brivio hanya sebuah lelucon semata. Rins mengaku sempat berbicara dengan Brivio ketika pria itu masih menjabat sebagai Manajer Suzuki. Ia ditelepon sehari sebelum Brivio mengumumkan kepergiannya dari Suzuki.

Ketika mendengar kabar kepergiannya itu dari mulut Brivio langsung, Rins justru tak memercayainya sama sekali. Ia menganggap itu adalah kabar mengada-ngada dan merasa itu semua hanya sebuah lelucon yang dikatakan Brivio.

Akan tetapi, keesokan harinya Suzuki langsung mengumukan bahwa Brivio sudah tak lagi menjabat sebagai manajer dari tim tersebut. Brivio pergi dari Suzuki untuk melanjutkan kariernya di dunia balap yang lain, yakni Formula One (F1).

Rins pun mengaku kaget ketika mengetahui semua itu adalah kabar yang benar-benar terjadi. Ia pun sangat menyayangkan Brivio telah pergi meninggalkan Suzuki.

Padahal Rins merasa Brivio sudah bekerja sangat baik di Suzuki. Hal itu sudah terbukti dengan berhasilnya rekan setim Rins, yakni Joan Mir menjadi juara dunia MotoGP 2020 kemarin.

“Jika saya boleh jujur, saya mengetahui kabar itu (Brivio pergi dari Suzuki) tanpa menyadarinya (itu sebuah fakta),” kata Rins, seperti yang diwartakan Autosports, Kamis (14/1/2021).

“Dia menelepon saya sehari sebelum diumumkan. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia akan meninggalkan tim. Awalnya saya pikir itu lelucon, tapi ternyata tu benar dan saya sangat terkejut,” tambah pembalap asal Spanyol itu

“Sungguh disayangkan, padahal dia (Brivio) telah melakukan pekerjaan yang luar biasa untuk Suzuki. Namun, sekarang petualangan baru dimulai untuknya,” tambah Rins.

Brivio sendiri dikabarkan telah menerima pekerjaan menjadi CEO Alpine F1 Team mulai 2021. Alpine merupakan salah satu anak perusahaan Renault Group yang fokus memproduksi mobil sport. Karena itu, Renault Sport F1 memutuskan menamai ulang timnya menjadi Alpine F1 Team.

Tim baru rasa lama itu jelas menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi Davide Brivio. F1 adalah dunia yang benar-benar baru baginya. Sebab, selama ini Brivio lebih banyak berkecimpung di dunia balap motor. Mulai sejak dirinya masih berprofesi sebagai wartawan hingga menjadi petinggi tim.

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar

Recent Posts

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

9 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

10 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

11 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

12 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

12 hours ago

Borussia Dortmund Tunjukkan Kelasnya Dengan Gilas Club Brugge 3-0

SEPAKBOLA.id - Jamie Gittens mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Club Brugge di Liga…

12 hours ago

This website uses cookies.