Liga Jerman

Lewandowski Sebut Jurgen Klopp Guru Yang Buruk, Kok Bisa

Liga Jerman | Sepakbola.id – Striker maut Bayern munich Robert Lewandowski memberikan komentar terhadap pelatih Liverpool Jurgen Klopp. Menurut dia Klopp adalah guru yang buruk ketika Klopp dan Lewandowski masih di Borussia Dortmund. Lewandowski menjelaskan artian buruk yang disematkannya untuk Klopp. Kata itu tak memiliki arti yang negatif, melainkan positif bagi diri Lewandowski.

Sebab, Klopp telah menjadi seorang guru yang buruk, tetapi mendorongnya ke jalan menuju kehebatan. Lewandowski mengakui bahwa awal kedatangannya di Dortmund tak berjalan mulus. Berada di bawah asuhan Klopp, penyerang asal Polandia itu mengaku kerap mendapat tuntutan dari Klopp yang tampak berkebalikan dengan kebiasaannya dalam bermain.

Kondisi ini awalnya tentu saja sulit untuk Lewandowski. Tetapi perlahan, ia mulai memahami maksud yang baik dari semua keinginan sang pelatih. Berkat asuhan Klopp, ia pun kini bisa menjelma menjadi pemain kuat dan seorang bintang di sepakbola.

“Klopp bukan hanya sosok ayah bagi saya. Sebagai pelatih, dia seperti guru yang ‘buruk’. Maksud saya, itu dalam arti yang terbaik. Biar saya jelaskan. Pikirkan kembali saat di sekolah, guru mana yang paling diingat? Bukan orang yang membuat hidup mudah dan tidak pernah mengharapkan apa pun dari Anda. Tentu tidak,” ujar Lewandowski, sebagaimana dikutip dari Goal, Selasa (12/1/2021).

“Anda ingat guru yang buruk, orang yang keras terhadap Anda. Orang yang menekan Anda dan melakukan segalanya untuk mendapatkan yang terbaik dari Anda. Itu guru yang membuat Anda lebih baik, bukan? Jurgen seperti itu,” lanjutnya.

“Dia tidak puas membiarkan Anda mendapat B. Jurgen menginginkan siswa mendapat A+. Dia mengajari saya banyak hal. Ketika saya tiba di Dortmund, saya ingin melakukan segalanya dengan cepat, operan yang kuat, hanya satu sentuhan,” tutur Lewandowski.

“Jurgen menunjukkan kepada saya untuk tenang, melakukan dua sentuhan jika perlu. Itu benar-benar bertentangan dengan sifat saya, tapi saya memang bisa mencetak lebih banyak gol. Saat saya menurunkannya, dia menantang saya untuk mempercepatnya lagi. Satu sentuhan. BANG. Gol. Dia memperlambat saya untuk mempercepat saya. Kedengarannya sederhana, tapi sungguh jenius,” jelasnya.

Lewandowski sendiri terus menorehkan prestasi manis, baik bersama klub ataupun secara individu. Musim lalu, ia mengantar Bayern Munich merebut sederet juara bergengsi, di antrnaya Liga Jerman, Liga Champions, dan Piala Super UEFA.

Di tataran individu, ia juga terus mendapat penghargaan bergengsi. Teranyar, Lewandowski dianugerahi penghargaan Pemain Terbaik 2020 di Globe Soccer Awards.

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar

Recent Posts

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

8 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

9 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

11 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

11 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

11 hours ago

Borussia Dortmund Tunjukkan Kelasnya Dengan Gilas Club Brugge 3-0

SEPAKBOLA.id - Jamie Gittens mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Club Brugge di Liga…

11 hours ago

This website uses cookies.