Perkuat Lini Tengah, Madura United Datangkan Pahlawan Indonesia di SEA Games 2023

Sepakbola.id – Madura United kian memperkuat jati diri mereka sebagai tim yang dipenuhi pemain muda. Kali ini, Laskar Sapeh Kerrap -julukan Madura United- kembali mendatangkan pemain muda untuk memperkuat tim tersebut pada musim 2024/2025.

Kali ini, pemain yang didatangkan Madura United adalah Taufany Muslihudin. Pemain berusia 22 tahun ini didatangkan dengan status pinjaman dari Borneo FC. Kendati masih muda, Taufany memiliki reputasi sebagai salah satu gelandang yang memiliki visi jempolan. Walhasil, ia mendapat kesempatan tampil dalam sepuluh laga Borneo FC musim 2023/2024, lebih banyak dua pertandingan dibandingkan musim sebelumnya.

Kemampuan pemain kelahiran Tenggarong di lini tengah ini juga membuatnya mendapat kepercayaan untuk memperkuat Timnas Indonesia. Ia sempat memperkuat Timnas Indonesia U-22, yang dinakhodai Indra Sjafri.

Sepanjang memperkuat Timnas U-22, Taufany mampu membantu timnya meraih medali emas cabor sepak bola SEA Games 2023. Ini merupakan raihan gemilang, setelah terakhir kali menjadi juara pada 1991 silam.

“Kami datangkan pemain muda yang pernah memperkuat Timnas U-22 saat menjuarai SEA Games 2023 di Kamboja. Dia juga yang berhasil mengantar Timnas melaju ke final kala itu, dengan gol dramatis yang dia ciptakan pada menit 95 melawan Vietnam,” kata Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina.

“Penampilan apiknya membuat kami tertarik mendatangkan Taufany ke Madura United FC. Semoga segera beradaptasi dengan rekan-rekan lainnya di tim,” ia menambahkan.

Prediksi Bola Terakurat

Madura United Pulangkan Fadilla Akbar

Sebelumnya, Madura United juga telah mendatangkan gelandang muda lainnya. Sosok tersebut adalah Fadilla Akbar. Pemain 22 tahun ini sebelumnya berstatus penggawa PSIM Yogyakarta.

Sejatinya, Fadilla sempat berseragam Madura United pada musim 2021/2022 lalu. Namun, pada akhir musim, ia meninggalkan Laskar Sapeh Kerrap untuk bergabung dengan RANS FC.

Fadilla, sama seperti Taufany, sempat mendapat panggilan memperkuat tim Indonesia U-22. Gelandang bertahan yang dikenal kerap tampil keras ini sempat tampil pada laga uji coba kontra Lebanon.

“Kembalinya Fadilla Akbar ke Laskar Sapeh Kerrap semakin memperlengkap amunisi kita untuk musim ini,” ucap Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina, beberapa waktu lalu.

“Fadil pernah bersama kami pada tahun 2022 kemarin, sebelum akhirnya dipinjamkan ke RANS. Ia memiliki tipikal cara bermain yang ngotot,” Annisa menambahkan.

Nonton Siaran Langsung Liga Inggris

Baca Juga :

Joel Cornelli Puas dengan Persiapan Arema FC Jelang Musim 2024/2025

fadhel

Share
Published by
fadhel

Recent Posts

Mau Tahu Rider Terhebat Menurut Dovizioso, Ini Jawabannya

MotoGP | Sepakbola.id - Mantan RIder Ducati, Andrea Dovizioso memberikan jawaban mengejutkan soal siapa rider…

12 hours ago

Prediksi Liga Champions AS Monaco vs Barcelona 20 September 2024

SEPAKBOLA.id - Tim Catalan di bawah asuhan Hansi Flick telah berkembang pesat. Pertandingan antara AS…

17 hours ago

Prediksi Liga Champions Atalanta vs Arsenal 20 September 2024

SEPAKBOLA.id - The Gunners tersingkir oleh Bayern Munich di perempat final musim lalu. Laga antara…

17 hours ago

Manchester United Gasak Barnsley 7-0, Kemenangan Terbesar Ten Hag

SEPAKBOLA.id - Manchester United menikmati “malam yang sempurna” saat meraih kemenangan terbesar mereka di bawah…

18 hours ago

Juventus Membuka Laga Eropa Dengan Kemenangan 3-1 Atas PSV

SEPAKBOLA.id - Juventus memulai kampanye Liga Champions mereka dengan kemenangan nyaman atas PSV Eindhoven di…

20 hours ago

Aston Villa Petik Kemenangan Di Laga Eropa Pertama Sejak 41 Tahun Lalu

SEPAKBOLA.id - Aston Villa menandai kembalinya mereka ke kompetisi klub papan atas sepak bola Eropa…

20 hours ago

This website uses cookies.