Featured

Piala AFC 2020 Rencananya Akan Dibatalkan

PIala AFC 2020 – Bahrain Sebelumnya menjadi negara yang diminta untuk menjadi penyelenggara Piala AFC 2020 Grup A, namun pihak Bahrain meminta penundaan sampai tahun depan.

Keinginan konfederasi sepakbola Asia (AFC) menuntaskan turnamen yang melibatkan negara maupun klub Benua Kuning di tengah pandemi virus Corona makin menemui jalan terjal. Kali ini, Piala AFC 2020 terancam dibatalkan.

AFC sebelumnya telah mengirim surat kepada anggotanya mengenai kemungkinan menunda Piala Asia U-16 dan U-19, serta Piala Asia Futsal ke tahun 2021. Surat tidak jauh berbeda juga dikirimkan kepada federasi yang klubnya mengikuti Piala AFC.

Hanya saja, surat terkait Piala AFC ini berbeda dibandingkan yang lainnya. AFC meminta pertimbangan dari anggota mengenai kemungkinan membatalkan turnamen tersebut akibat pandemi virus Corona.

“Konfederasi sepakbola Asia secara resmi telah memberitahukan asosiasi sepakbola nasional yang klubnya ambil bagian di Piala AFC 2020 mengenai kemungkinan membatalkan turnamen tahun ini akibat pandemi COVID-19,” demikian pernyataan federasi sepakbola Tajikistan (FFT) melalui laman resmi mereka.

Melanjutkan Piala AFC memang menjadi tantangan tersendiri dibandingkan Liga Champions Asia (LCA). Hal ini disebabkan klub yang berlaga di LCA berasal dari negara mapan, dan bagus penanggulangan penyebaran virus Corona.

Sebelumnya AFC sudah menetapkan sejumlah negara menjadi tuan rumah pertandingan sisa fase grup setelah Piala AFC diputuskan ditunda pada pertengahan Maret. Penetapan itu berdasarkan hasil diskusi dengan para anggotanya.

Bahrain menjadi tuan rumah Grup A, sedangkan Kuwait menjamu tamunya di Grup B. Kuwait menghelat laga Grup C, sementara Grup E dilangsungkan di Maladewa. Untuk Grup F dan G digelar di Vietnam.

Namun hingga kini AFC belum memutuskan tuan rumah untuk pertandingan di Grup D, H, dan I. Grup D berisikan klub dari Tajikistan, Turkmenistan, dan Kyrgyzstan. Sedangkan Grup H diikuti wakil Indonesia, Singapura, Filipina, dan Myanmar. Khusus Grup I, pertandingan belum digelar, karena menunggu satu peserta untuk menggenapkannya menjadi empat klub.

Artikel dilanjutkan di bawah ini
“Namun sejumlah negara tidak tertarik menjadi tuan rumah, terutama di kawasan Asia Tenggara. AFC juga kesulitan menentukan tuan rumah untuk Grup D. Sementara federasi sepakbola Bahrain sudah meminta agar turnamen ditunda ke tahun 2021,” demikian tulis FFT.

“Berdasarkan perkembangan situasi itu, AFC telah meminta komite terkait untuk membahasnya dan mengambil keputusan. Hasil rapat nantinya akan dikomunikasikan dengan asosiasi anggota.”

https://www.sepakbola.id/19341426/luis-enrique-memasukkan-ansu-fati-dan-eric-garcia-dalam-25-pemain-skuad-terbaru-timnas-spanyol-jelang-vs-jerman-03-septembe-2020.html

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar

Recent Posts

Hasil Pertandingan Southampton Vs Liverpool: The Reds Menyerah 0-1

Liga Inggris - Liverpool menelan kekalahan keduanya di Liga Inggris musim ini kala bertandang ke…

7 hours ago

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

14 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

15 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

17 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

17 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

17 hours ago

This website uses cookies.