Liga Indonesia

PSS Sleman Bawa Mantan Bek Timnas Serbia U-21

Sepakbola.id, PSS Sleman Bawa Mantan Bek Timnas Serbia U-21 – PSS Sleman memboyong pemain bertahan yang juga mantan pemain Timnas Serbia di level usia U-21 pada masa lalu. Namanya Mario Maslać.

Pemain berpostur 190 cm itu resmi dikenalkan manajemen ke publik pada Minggu (7/3) malam lewat akun media resmi PSS.

“From Serbia, For Super Elja! Bek tengah yang kenyang pengalaman di Eropa dan Asia ini akan bahu-membahu menjaga jantung pertahanan PS Sleman musim ini! Selamat datang, Mario Maslac!” tulis akun twitter resmi PSS Sleman seperti dikutip detikcom, Senin (8/3/2021).

Pada musim sebelumnya, Maslać memperkuat Akademija Pandev, klub Liga Makedonia. Ia juga sempat memperkuat Borac Čačak di Liga Serbia. Maslać bahkan pernah menghabiskan delapan musim di sana.

Maslać merupakan rekrutan asing kedua Super Elang Jawa. Sebelumnya, PSS Sleman telah mendatangkan Nico Velez.

“Luar biasa, karena saya tidak menyangka PSS adalah klub besar yang punya banyak supporter,” kata Maslać, Senin (8/3/2021).

“Saya senang sekali dengan sambutannya, pelatih, manajemen klub khususnya fans yang sangat mendukung saya sejak awal lewat jaringan sosial media,” sambungnya.

Baginya, faktor pelatih dan suporter menjadi pertimbangannya untuk bergabung dengan PSS. Seperti diketahui Dejan Antonic juga sama-sama dari Serbia.

“Yang pertama adalah koordinasi dengan pelatih (Dejan), saya sangat mengapresiasi itu. Lalu struktur klub dan tentu para supporter (Sleman Fans),” ungkap pemain dengan satu caps di timnas Serbia U-21 itu.

Pemain yang sudah malang melintang di klub Eropa ini siap memberikan yang terbaik untuk PSS Sleman. Kendati musim ini merupakan musim pertamanya bermain di Indonesia.

“Saya siap, saya harap Sleman Fans juga. Sebab, kita akan memasuki kesuksesan baru. Target saya adalah untuk mendapat tempat terbaik, supaya dapat merealisasikan ekspektasi klub dan fans dan menjadikan ini tahun terbaik,” pungkasnya.