Liga Inggris

Skuat Chelsea Masih Muda, Wajar Kalau Naik-Turun

Liga Inggris – Chelsea bisa menyudahi laju negatifnya dengan lolos ke babak keempat Piala FA 2020/2021. Kini The Blues dituntut untuk bisa tampil konsisten.

Menjamu Tim League Two, Morecambe, di Stamford Bridge, Minggu (10/1/2021) malam WIB, Chelsea tampil trengginas dan menggelontorkan empat gol tanpa balas.

Keempat gol itu dibagi rata ke Mason Mount, Timo Werner, Callum Hudson-Odoi, dan Kai Havertz. Chelsea pun berhasil melaju dari babak ketiga Piala FA sekaligus menjaga catatan apiknya di kompetisi ini.

Selain itu, hasil ini bak oase untuk Chelsea di tengah kritik deras yang menghantam tim tersebut. Meski sudah membelanjakan banyak uang musim panas lalu, Chelsea masih naik-turun performanya musim ini.

Sebelum mengalahkan Morecambe, Chelsea sudah melalui empat pertandingan beruntun tanpa kemenangan. Chelsea yang di awal Desember berada di puncak klasemen Liga Inggris, malah terlempar ke papan tengah.

Menurut Lampard, skuat Chelsea masih relatif hijau untuk bersaing di jalur juara dan butuh waktu untuk beradaptasi dengan situasi yang ada.

“Terkadang para pemain muda di skuat ini memang sulit konsisten dan tampil membunuh seperti halnya pemain lain di liga, dalam hal angka-angka yang mereka hasilkan,” ujar Lampard di Standard.

“Skuat kami pasti akan seperti itu tapi untuk saat ini, kontribusi mereka sudah bagus. Membunuh di sini dalam hal positif dan saya harap orang-orang mengerti itu,” sambungnya.

“Tapi, para pemain top di Premier League itu adalah yang selalu mencetak gol pekan ke pekan dan jadi juara setiap musimnya. Biasanya mereka akan mapan di usia 27, 28 dan mereka bisa memberikan kontribusi besar setiap pekannya.”

“Pemain di level tersebut memang diharapkan bisa menghasilkan seperti itu. Jadi kami harus bekerja keras mencapai level tersebut sehingga kami bisa menantang tim-tim itu.”

Cak Taqim

Share
Published by
Cak Taqim

Recent Posts

Hasil Pertandingan Southampton Vs Liverpool: The Reds Menyerah 0-1

Liga Inggris - Liverpool menelan kekalahan keduanya di Liga Inggris musim ini kala bertandang ke…

8 hours ago

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

15 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

15 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

17 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

17 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

17 hours ago

This website uses cookies.