Liga Inggris

Swansea City Vs Man City, Citizen Menang Lagi Lolos Ke Perempat Final Piala FA

Liga Inggris | Sepakbola.id – Manchester City berhasil lolos ke babak perempat final setelah mengalahkan Swansea City di Babak kelima Piala FA. Man City, yang unggul dari sisi kualitas, mendominasi penguasaan bola sehingga mendikte alur permainan sejak babak pertama. Man City pun menang dengan skor meyakinkan 3-1 sehingga lolos ke perempatfinal.

Man City memulai pertandingan dengan baik. The Citizens -julukan Man City- langsung mendominasi penguasaan bola sehingga leluasa untuk melancarkan serangan ke pertahanan Swansea.

Pergerakan Ferran Torres, Gabriel Jesus, dan Raheem Sterling merepotkan pertahanan Swansea. Beberapa peluang berbahaya didapatkan Man City, tetapi kedudukan 0-0 tidak berubah hingga menit ke-25.

Man City baru memecah kebuntuan pada menit ke-30. Kyle Walker membawa Man City unggul setelah umpannya secara kebetulan justru masuk ke dalam gawang Swansea. Setelah unggul, permainan Man City lebih mengalir ketimbang sebelumnya.

Man City mencoba untuk menambah keunggulan sebelum babak pertama berakhir. Akan tetapi, skor 1-0 untuk keunggulan Man City tidak berubah hingga waktu turun minum tiba.

Man City memulai pertandingan dengan gol dari Raheem Sterling pada menit ke-47. Pemain asal Inggris itu mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan umpan Rodri.

Selang tiga menit, Man City mendapatkan gol ketiganya melalui aksi Gabriel Jesus yang memanfaatkan umpan Bernardo Silva. Man City pun seketika unggul 3-0 pada awal babak kedua.

Setelah unggul 3-0, Man City tidak mengurangi tekanannya ke pertahanan Swansea. Akan tetapi, dalam situasi sulit, Swansea mampu mencuri gol pada menit ke-77 berkat sepakan voli Morgan Whittaker.

Man City berusaha untuk mengubah kedudukan di papan skor sekali lagi. Sayangnya, Man City harus puas dengan kemenangan 3-1 atas Swansea. Akan tetapi, itu sudah cukup untuk mengantarkan Man City ke perempatfinal.

Ambisi Chelsea Lanjutkan Euforia di Bawah Tuchel Pada Pentas Piala FA