MotoGP

Yamaha Masih Pusing Pikirkan Bagaimana Tambah Top Speed

Berita MotoGP – Yamaha masih belum bisa mengeluarkan kemampuan sepenuhnya dari motor YZR-M1 dalam hal top speed, bahkan untuk kejuaraan musim tim garpu tala belum menemukan solusi untuk hal ini. Di MotoGP 2020, Yamaha untuk sementara paling banyak memenangi seri. Dari 11 kali balapan yang digelar, Yamaha menang lebih dari separuhnya.

Rider Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, menang tiga kali. Dia menggapainya di MotoGP Spanyol, MotoGP Andalusia, dan MotoGP Catalunya.

Sementara itu rekan setim Quartararo, Franco Morbidelli, merebut kemenangan di MotoGP San Marino dan MotoGP Teruel. Tim pabrikan Yamaha merebut satu seri saat Maverick Vinales menang di MotoGP Emilia Romagna.

Kendati paling sering menang, Yamaha juga sering mengalami masalah. Masalah tekanan ban Quartararo di MotoGP Aragon contohnya.

Selain itu, Suzuki juga menunjukkan performa lebih konsisten dengan mengantarkan Joan Mir naik podium enam kali hingga memuncaki klasemen MotoGP dengan raihan 137 poin.

Bos Yamaha, Takahiro Sumi, menegaskan bahwa pihaknya akan memutar otak ditengah pembekuan pengembangan mesin motor.

“Kami harus melakukan pengembangan jauh lebih baik dibandingkan sebelumnya untuk meningkatkan titik kekuatan kami,” kata Sumi di Motorsport.

“Malangnya untuk saat ini, kecepatan saat menikung dan kemudahan untuk dikendarai bukan hanya (titik kekuatan) dari Yamaha.”

“Kami sadar bahwa para kompetitor jauh lebih baik di area ini, terutama Suzuki. Jadi kami harus berusaha untuk itu.”

“Juga, kami tak menyerah pada meningkatkan top speed untuk musim depan. Tentu saja, mesin dibekukan untuk tahun depan, tapi mesin merupakan satu elemen, tapi kami bisa menemukan cara lain,” dia menambahkan.

Moch Akbar

Share
Published by
Moch Akbar
Tags: Yamaha

Recent Posts

Legenda Italia Salvatore Schillaci Meninggal Dunia Di Usia 59 Tahun

SEPAKBOLA.id - Ikon Italia Salvatore Schillaci, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 1990, telah meninggal…

8 hours ago

Daniele de Rossi Di Pecat AS Roma Cuma Dalam 4 Pertandingan

SEPAKBOLA.id - AS Roma telah memecat manajer Daniele de Rossi hanya dalam empat pertandingan di…

9 hours ago

Manchester City Secara Mengejutkan Ditahan Imbang Inter Milan 0-0

SEPAKBOLA.id - Kampanye Liga Champion Manchester City dibuka dengan cara yang mengecewakan saat mereka ditahan…

11 hours ago

Sparta Prague Memenangkan Laga Eropa Setelah 19 Tahun

SEPAKBOLA.id - Sparta Prague menandai kembalinya mereka ke Liga Champion dengan kemenangan telak 3-0 atas…

11 hours ago

AFC Champions League Two: Persib Bandung vs Port FC 19 September 2024

Sepakbola.id - Persib Bandung menjamu Port FC pada laga pertama Grup F AFC Champions League…

11 hours ago

Borussia Dortmund Tunjukkan Kelasnya Dengan Gilas Club Brugge 3-0

SEPAKBOLA.id - Jamie Gittens mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Club Brugge di Liga…

11 hours ago

This website uses cookies.