Liga Italia

Tiemoue Bakayoko Akhirnya Memilih Untuk Berlabuh di Napoli

Berita Liga Italia – Tiemoue Bakayoko beberapa waktu lalu dikabarkan akan balik kandang bersama AC Milan namun kabar tersebut ternyata salah, Bakayoko memilih untuk berlabuh bersama klub barunya yakniNapoli. Bakayoko sebelumnya pernah berseragam Rossoneri pada musim 2018/2019. Kala itu di bawah asuhan Gennaro Gattuso, ia mampu menorehkan 42 penampilan di semua ajang.

Milan santer dilaporkan kembali berusaha meminjam Bakayoko dari Chelsea pada bursa transfer musim panas ini. Namun, upaya Milan tersebut tampaknya kalah siasat dari Napoli yang kini ditukangi Gattuso.

Bakayoko lebih memilih bergabung dengan Il Parteinope untuk kembali berkolaborasi dengan Gattuso. Chelsea telah mengumumkan secara resmi meminjamkan Bakayoko ke Napoli pada hari terakhir bursa transfer, Selasa (6/10/2020) dini hari WIB. Bakayoko dipinjam Napoli selama satu musim hingga Juni 2021.

“Tiemoue Bakayoko telah pindah ke Napoli dengan status pinjaman untuk sisa musim ini,” bunyi pernyataan di situs resmi Chelsea

“Sang gelandang akan kembali bergabung dengan Gennaro Gattuso, manajer Napoli yang pernah menangani AC Milan saat Bakayoko menghabiskan musim 2018/19 di sana.”

The Blues tak keberatan meminjamkan Bakayoko karena gelandang asal Prancis ini tak masuk dalam skema Manajer Chelsea, Frank Lampard. Bakayoko juga terlempar dari skuad Chelsea musim lalu dengan dipinjamkan ke klub yang membesarkan namanya, AS Monaco.

Bakayoko sepertinya akan diproyeksikan Gattuso untuk menggantikan peran Allan di Napoli. Gelandang asal Brasil tersebut meninggalkan San Paolo musim panas ini untuk merapat ke Everton.

Bakayoko sendiri menjadi rekrutan ketiga Napoli di bursa transfer ini. Sebelumnya, Gattuso sudah mendapatkan Victor Osimhen dari Lille dan Leonardo Candellone dari Torino.

https://www.sepakbola.id/09543806/hasil-liga-italia-semalam-4-oktober-dini-hari.html

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *